Kamis, 17 Februari 2011
Sosok Tuhan Yang Menakutkan
Diposting oleh
ayo Indonesia
Sejak kecil sebagian besar dari kita telah memiliki kepercayaan keagamaan yang kuat dengan hanya sedikit keimanan kepada Tuhan. Kenapa dikatakan demikian? Sebab ada perbedaan antara kepercayaan kepada seperangkat dalil, dengan keimanan yang memungkinkan kita untuk menaruh keyakinan kepada kebenaran dalil-dalil tersebut. Keyakinan kita tentang keagamaan yang terkesan pada masa kanak-kanak, lebih banyak merupakan kredo yang menakutkan, sampai terbawa pada masa dewasa. Cerita neraka dengan segenap malaikat penjaganya yang kejam mampu membangkitkan realita kejiwaan yang menakutkan dari sosok Tuhan.
Di sisi lain, Tuhan merupakan figur kabur yang lebih didefinisikan melalui abstraksi intelektual daripada imajinasi. Tuhan sebagai figur di belakang layar (hijab) yang tidak berbuat banyak, karena segala pekerjaan pengaturan alam semesta telah diwakilkan kepada para pembantunya (malaikat). Ia begitu agung dan suci, sehingga cukup bagi-Nya duduk santai di singgasana-Nya, seperti imajinasi tentang raja-raja pada gambaran manusia. Akibatnya, banyak orang yang terjebak kepada imajinasi ini, sebagai batasan manusia untuk tidak membicarakan Tuhan. Dan bagi manusia biasa tidak layak untuk menyentuh wilayah ketuhanan, kecuali melalui perantara nabi, malaikat, para wali, sebab tidak semestinya ketinggian dan keagungan Tuhan yang Suci, didatangi oleh manusia yang penuh kotoran dan dosa.
Agama yang kita tangkap selama ini adalah sebagai seperangkat aturan dan kepercayaan yang dibeban secara eksternal. Ia bersifat “top down” yang diberikan kepada kita untuk melaksanakan aturan-aturan tersebut atau ditanamkan oleh kiai, guru dan tradisi lingkungan kita. Hal ini sangat berbeda jika keagamaan yang timbul berasal dari jiwa, yang merupakan fitrah internal bawaan otak dan jiwa manusia, karena keagamaan yang berasal dari potensi fitrah akan sesuai dengan ajaran agama yang benar dan universal secara utuh.
Sumber : Berguru Kepada Tuhan oleh Abu Sangkan
Label:
Iseng
Blog Archive
-
▼
2011
(496)
-
▼
Februari
(47)
- Cara Daftar Google Adsense Melalui Docstoc
- Cara Daftar Google Adsense Melalui Indyarocks
- Kenyataan Nasional Melalui Lapangan Sepakbola
- Pesan Kematian Dari Seorang Sahabat
- Mustahil Kalau Tuhan Tidak “Terlibat”
- Pahamilah Makna Kematian dengan Benar !
- Text To Hex, Text To Base 64, URL ( Text Encode & ...
- Kita Cemburu Pada Rakyat Irak
- Jangka Pendek dan Menengah Saya “memilih” Mayalsia...
- Siapa Takut? Ketika Tuhan Tidak Lagi Ditakuti……
- Sosok Tuhan Yang Menakutkan
- Yang Benar Adalah.....................
- Kenapa Kita Harus Meyakini Tuhan?
- Masa Bodoh Dengan Hari Esok
- Singa Tanpa Buntut, Telinga dan Perut
- Sudahkan Anda Bermurah Hati?
- Bayi Di Atas Atap
- Maaf Jika Nenek "Fuck You" Tersinggung
- Kepada Blogger Yang Terhormat Bolehkah Saya Pasang...
- Anda Tidak Akan Memahami Artikel Ini
- Hati Kita Menderita Sakit Kronis
- Kemarahan
- Kepada Yang Terhormat Umat Islam Di Indonesia
- Hidup Sesudah Mati
- Membuat Menu dTree di Blogger
- Membuat Menu Horizontal Animasi di Blog
- Membuat Menu Navigasi Horizontal Glossy di Blog
- Membuat Effect JQuery Link Nudging di Blog
- Membuat Multi Level Drop Down dengan jQuery
- Membuat Info Panel Slide Vertikal dengan jQuery
- Indonesian Hacker File Uploader
- Menambah Add Ons Feedburner Pada Browser di blog
- Menghilangkan Link Posting Lama dan Posting Baru d...
- Menghilangkan Show Older Post Pada Blogger
- Memasang Change Font This Blog di Blogger
- Memasang Text Resizer di Blog
- Membuat Chatbox Slide Vertikal Dengan jQuery di Blog
- Cara Meningkatkan Feedburner Readers di Blog
- Membuat Daftar Isi Dengan jQuery Accordion
- Membuat Efek Image Zoom dengan Jquery
- Membuat Sliding Login/Register Form Panel di Blog
- Memasang IP Address di Blogger
- Memasang Disable Right Click di Blog
- Menyembunyikan Nav Bar di Blogger
- Cara Mendaftarkan Blog di Google Adsense
- Tips Dasar-Dasar SEO
- Menambah Icon/Gambar Pada Judul Postingan Blog
-
▼
Februari
(47)