Warung Online
Rabu, 25 Januari 2012

Johny Magazine 2, Darkmatter Template For Your Site

Karena keterbatasan koneksi internet saya akan persingkat saja artikel kali ini. Bagi yang suka dengan warna gelap terutama hitam, saya menyediakan satu lagi template untuk anda. Template ini saya kasih nama Johny Magazine 2, Darkmatter Template For Your Site. Sesuai dengan namanya template ini lanjutan dari versi pertama Johny Magzine pada versi sebelumnya hanya bagian header dan footer saja yang hitam, tapi yang versi kali ini bagian post body semua hitam (siapa takut....?)

Template ini dibuat terinspirasi dari template Joomla Darkmatter dari RocketTheme, langsung saja di bawah ini screenshotnya, lebih lengkapnya Anda bisa langsung klik Demo yang ada di bagian bawah.

johny magazine 2

Jika Anda tertarik menggunakan template ini, semuanya sudah saya sertakan pada file zip yang akan Anda download, mulai dari slider, sidebar accordion, kotak advertise dan label atau category semua sudah ada. Anda tinggal memasukkan ke dalam widget tapi jangan lupa ganti semua URL-nya dengan URL anda sendiri.

Untuk Flash News yang terdapat pada navigasi atas silahkan membuat sendiri, yaitu masuk ke http://www.rsspump.com/ masukkan URL feed blog anda, setelah itu copy kodenya letakkan di bawah kode ini (letakkan pada titik-titik) :
<div class='toppic'>
<div class='topnav'>
<div style='float:left;padding:9px 0px;'>
...........................................................
...........................................................
Oiya satu lagi hampir lupa, template ini sengaja tidak saya tambahkan kotak pencari. Jadi Anda mesti membuat sendiri terserah mau diletakkan dimana atau bisa juga ambil dari bawaan blogspot, saya kira itu sangat mudah. Dan bagi yang masih sering menggunakan static page template ini sudah saya modifikasi sehingga static page dapat muncul seperti post page (klik sample page yang ada di navigasi).

Lebih lengkapnya silahkan langsung saja lihat demonya. Bagi yang tertarik silahkan download template ini yang sudah saya sertakan kode script yang harus dipasang di sidebar tengah maupun sidebar kanan. Sekian dulu ya, sudah mulai lemot ini jaringan gara-gara anginnya kenceng banget mas/mbak yang baik-baik, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

NB :
Saya sebenernya juga membuat Johny Magazine 2 ini dalam versi light tanpa static page dengan menambahkan slider Yahoo dan sharing social bookmark dari Mashable. Yah ini hanya sekedar sharing template saja ya daripada tidak terpakai, kalau ada yang tertarik silahkan lihat demonya disini dan kalau ada yang mau memakai template ini silahkan download disini. (Jika ada yang ditanyakan khusus untuk Johny Magazine 2 Light tinggalkan email anda, nanti akan saya kirim script lengkap untuk pemasangan widgetnya)

Wah ternyata banyak juga yang berminat dengan template Johny Magazine 2 versi light ini, baiklah daripada saya kirim ke email teman-teman satu per satu berikut ini saya kasih link untuk download langsung script untuk pemasangan widgetnya. Jangan lupa jika anda sudah download ganti URL nya dengan URL Anda sendiri. Ini link downloadnya Script Widget

johny magazine 2 light

Updates :
Karena sesuatu hal, tempat penyimpanan saya di google code tidak bisa dibuka. Oleh karena itu news ticker (Johny Magazine 2 Light) dan sidebar accordion (johny Magazine 2) tidak bisa berjalan seperti semula. Untuk mengatasinya Anda harus mengganti kode berikut ini pada posisi edit HTML :
  1. Sidebar accordion
    Cari kode di bawah ini :
    <script src='http://Download Disini.googlecode.com/files/johny-manis.js' type='text/javascript'/>
    Ganti dengan kode berikut :
    <script src='http://johnytemplate.googlecode.com/files/johnysimple.js' type='text/javascript'/>
  2. News ticker
    Cari kode di bawah ini :
    <script src='http://Download Disini.googlecode.com/files/ticker.js' type='text/javascript'/>
    dan Anda ganti dengan kode berikut :
    <script src='http://johnytemplate.googlecode.com/files/newsticker.js' type='text/javascript'/>
  3. Khusus untuk pengguna Johny Magazine 2 Light jika slider Yahoo tidak bisa jalan anda cari URL javascript berikut ini pada posisi Edit HTML :
    http://Download Disini.googlecode.com/files/jquery.min.js
    Dan Anda harus menggantinya dengan URL di bawah ini
    http://ajax.googleapis.com/ajax/libs/jquery/1.7.1/jquery.min.js
Terakhir save templates

Read this : Johny Darkgamer, Template Gamer Mania